TIKTAK.ID – Pendiri Tesla, Elon Musk, diketahui sudah sering menjual gawai aneh yang tidak berhubungan dengan perusahaannya. Setelah sebelumnya sempat menjual flamethrower atau pelontar api melalui Boring Co., kali ini giliran Tesla yang menjual peluit seharga USD 50 atau sekitar Rp718 ribuan.
Peluit edisi terbatas itu diberi nama “Cyberwhistle”. Desain peluit ini pun terinspirasi oleh mobil Cybertruck buatan Tesla dan terbuat dari bahan stainless steel.
“Terinspirasi oleh Cybertruck, Cyberwhistle edisi terbatas merupakan barang koleksi premium yang terbuat dari stainless steel kelas medis dengan finishing dipoles. Peluit ini juga sudah termasuk fitur attachment yang terintegrasi supaya semakin serbaguna,” tulis deskripsi Cyberwhistle di situs Tesla, seperti dilansir detik.com.
Musk sendiri ikut mempromosikan Cyberwhistle lewat akun Twitter pribadinya. Dalam cuitannya, pria berusia 50 tahun tersebut mengajak 65 juta followers-nya untuk meniup peluit Tesla.
Lewat peluit dan cuitan tersebut, tampaknya Musk menyindir whistleblower setelah Tesla digugat oleh sejumlah karyawan dan mantan karyawannya. Untuk diketahui, sejumlah karyawan dan mantan karyawan menggugat setelah mengeluhkan adanya pelecehan dan rasisme yang mereka alami di tempat kerja.
Kemudian dalam cuitan selanjutnya, Musk bahkan secara terang-terangan menyindir Apple yang menjual kain lap bernama Apple Polishing Cloth seharga USD 19. Pria yang juga merupakan bos SpaceX tersebut mengatakan bahwa kain lap Apple adalah benda yang konyol.
“Jangan buang uang kalian untuk Apple Cloth yang konyol. Beli peluit kami saja,” ujar Musk setelahnya, mengutip Engadget, Kamis (2/12/21).
Sepertinya ajakan Musk untuk membeli peluit unik tersebut berhasil. Sebab, tak lama setelahnya, peluit itu langsung terjual habis. Ada pula yang menjualnya kembali lewat situs lain dengan harga lebih tinggi.
Sekadar informasi, ini bukan pertama kalinya Musk menyindir kain lap Apple. Ketika CEO Apple, Tim Cook mengumumkan peresmian Apple Store baru di Turki pada Oktober silam, Musk juga langsung menyindir Cook dan Apple lewat Twitter.
“Ayo datang dan melihat Apple Cloth TM,” sindir Musk dalam cuitannya saat itu.