TIKTAK.ID – Ketika memasuki bulan suci Ramadan, sebagian orang biasanya menginginkan menu makanan untuk berbuka yang berbeda setiap harinya. Mulai dari cemilan, hingga makanan berat. Bahkan tidak sedikit dari mereka yang kebingungan untuk membuat menu makanan.
Menu makanan tersebut tidak harus mewah, namun makanan sederhana saja dapat menggugah selera. Seperti tumis berbagai jenis sayur, ikan, daging, dan sejumlah makanan lainnya bakal menjadi makanan atau menu yang spesial ketika berbuka puasa bersama keluarga.
Salah satunya adalah capcay. Makanan ini sangat mudah dibuat dan bahannya pun sangat mudah dicari.
Selain rasanya yang enak dan lezat, ternyata makanan ini sangat baik bagi kesehatan tubuh. Sebab, kandungan dari sayuran memiliki banyak manfaat bagi tubuh.
Capcay sangat cocok untuk dimakan bersama keluarga. Ditambah lagi pada bulan suci Ramadan ini, bakal menghangatkan suasana di rumah. Bahkan dapat sedikit mengobati rasa cemas akibat kemunculan virus Corona yang semakin hari semakin meluas ini.
Berikut bahan dan cara membuatnya.
Bahan-bahan:
100 gr kembang kol
150 gr brokoli
5 buah jagung muda, potong serong
50 gr wortel
20 ekor udang kupas
3 siung bawang putih, cincang halus
2 siung bawang merah iris
Larutan maizena secukupnya
200 ml air
3 sdm minyak untuk menumis
Bumbu:
Garam, secukupnya
1 setengah sdt kaldu jamur totole
Setengah sdt lada
Cara membuat:
Tumis bawang putih dan bawang merah hingga berwarna kekuningan,
Masukkan udang dan wortel, tumis beberapa saat,
Lalu masukkan brokoli dan kembang kol, tumis sampai tercampur rata,
Masukkan jagung muda, kemudian aduk lagi,
Setelah itu masukkan air,
Masak hingga mendidih dengan api sedang, kemudian tambahkan bumbu,
Lakukan tes rasa, terakhir beri larutan maizena sedikit demi sedikit hingga kentalnya pas,
Matikan api, angkat dan sajikan capcay selagi hangat.